Cara Install Qur'an Kemenag Ke Ms Word - YADIINFO
Assalamualaikum.
Quran in Word merupakan aplikasi Al-Quran offline untuk laptop yang
langsung terhubung pada Microsoft Word atau bisa disebut “Plugin
(Add-ins)”.
Dengan “software” Quran in Word ini kita dapat
memasukkan Ayat-Ayat suci Al-Quran ke Microsoft Word dengan sangat mudah
tanpa menulis dengan keyboard atau download dari internet. Plugin
Al-Quran di Word ini juga dilengkapi dengan terjemahan 5 bahasa yaitu:
Bahasa Arab, Inggris, Malaysia, Swedia dan bahasa Indonesia.
Selain itu aplikasi Al-Quran ini juga memiliki 5 versi tafsir yaitu: Tafsir bahasa Inggris (Tafeem-Maudui), tafsir Jalalayn, tafsir ringkas KEMENAG dan tafsir lengkap Departemen Agama. Fitur-fitur tersebut tentunya sangat membatu pengguna untuk menulis Ayat-Ayat suci Al-Quran untuk berbagi keperluan, seperti: pembuatan skripsi, makalah dan keperluan cetak lain. Aplikasi Quran untuk Word ini dapat berjalan di Windows 10 maupun Windows 7 dan tersedia untuk Office semua versi. Dari mulai Office 2007, Office 2010, Office 2016 sampai Office 2019 saat ini.
Cara install Quran Kemenag Ke Microsoft Word
- Siapkan Quran Kemenag
- Extract File Menggunakan WinRAR
- Double Klik QuranKemenagInMsWord-64.1.0
- Silakan Buka Ms Word
- Cek di Menu
- Sudah Terdapat Menu Baru Qur'an Kemenag
Mengatasi Quran Kemenag tidak muncul di Word
- Bit aplikasi tidak sama dengan bit Office
Aplikasi Al-Quran digital pc offline ini memiliki dua bit yang berbeda, yaitu 32 bit dan 64 bit. Jika Office yang kita gunakan adalah 32 bit maka aplikasi yang kita install harus 32 bit pula dan sebaliknya. Jika salah maka plugin Quran ini tidak akan muncul di office walaupun sudah di install, maka dari itu ketahui bit Office yang digunakan terlebih dulu sebelum install aplikasi.
- Pada halaman Microsoft Word pilih menu File
- Selanjutnya, pilih menu Help
- Maka akan muncul versi Bit yang dugunakan
- File Quran in Word di terhapus Anti Virus
Setelah instal Quran in Word laptop dan muncul notifikasi dari antivirus yang menganggap Quran in Word adalah virus abaikan saja, jangan di bersihkan atau di remove. Hal ini terjadi karena Quran in Word merupakan aplikasi yang jarang sekali diperbarui sehingga ada beberapa bug yang dianggap virus oleh Ani Virus.
- Pastikan laptop sudah Install Font IsepMisbah
Jika Office yang kamu gunakan berlum terinstall font Isep Misbah, maka tulisan arab tidak bisa muncul. Untuk itu kamu harus download dan install font Isep Misbah terlebih dulu.
- Quran Kemenag hanya bekerja pada Office minimal 2010
Aplikasi Quran Kemenag sendiri hanya bekerja pada Word versi terbaru seperti Word 2021, 2020, 2019, 2016 dan minimal 2010.